Tempat Pembuangan Sampah Terpadu (TPST) Piyungan, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta ditutup oleh warga. Penutupan tersebut disebabkan karena pemerintah belum memenuhi tuntutan warga.
Akibatnya dirasakan langsung oleh warga Yogyakarta. Beberapa depo sampah ditutup hingga menyebabkan terjadinya penumpukan sampah, salah satunya TPS Kotagede yang terletak di sebelah utara Lapangan Karang Kotagede, Sabtu (1/6/19).
Sejumlah warga memintah pemerintah untuk dengan segera membenahi dermaga sementara serta memperbaiki akses jalan yang berlubang dan berlumpur yang membuat antrean truk sampah memanjang.
Pemerintah dituntut untuk segera memenuhi permintaan para warga tersebut, karena dampak yang ditimbulkan bisa semakin parah.
Dampak yang dirasakan sejauh ini yaitu tumpukan sampah yang ditimbulkan mulai berangsur-angsur merambat ke badan jalan.
(Irene Kusuma)
Comments